Perayaan Spesial Tahun Baru Imlek dan Valentine, Bersatunya Keberuntungan dan Romantisme di ibis Palembang Sanggar
TERJADI.id – Palembang | Ibis Palembang Sanggar menyambut keberagaman budaya dan momen kebersamaan dengan dua promo eksklusif yang memadukan keberuntungan Tahun Baru Imlek dan kehangatan Valentine.
Tahun Baru Imlek: “Dragon of Prosperity” Dalam menyambut Tahun Baru Imlek, Ibis Palembang Sanggar menghadirkan promo “Dragon of Prosperity” dengan harga spesial Rp199,999 nett per orang. Tamu dapat menikmati hidangan istimewa seperti “mie tahun baru,” melambangkan keberuntungan. Pertunjukan budaya barongsai dan tarian Dewa Chai Sen akan menghiasi acara, sementara prosesi Yee Sang memperkuat makna kebersamaan. Setiap tamu akan menerima “angpao” berupa voucher kamar dan voucher food & beverages sebagai apresiasi dari Ibis Palembang Sanggar.
Romantisme Valentine: “Romantic Dinner” Hari Valentine di Ibis Palembang Sanggar diisi dengan “Romantic Dinner” yang memikat, dengan harga spesial Rp899,000 nett per couple. Pasangan diajak dalam perjalanan kuliner romantis, dari hidangan pembuka seafood pesto croquettes hingga pencuci mulut lezat, chocolate heart. Suasana romantis diperkaya dengan musik biola dan saxophone, serta photobooth khusus Valentine dan doorprize berupa kamar hotel Accor di seluruh Indonesia.
Ibis Palembang Sanggar, dengan 156 kamar dan fasilitas modern, berkomitmen memberikan pengalaman tak terlupakan. Lokasinya yang strategis, 35 menit dari Bandara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II dan 10 menit dari pusat kota Palembang, semakin menambah daya tarik hotel ini.
Informasi lebih lanjut mengenai promo dapat diakses melalui nomor WhatsApp Reservasi di 0711-7446888 atau langsung melakukan pemesanan kamar di all.accor.com. (DJ / rils)