Serial “TWISTED METAL”, Anda Harus Nonton !
Yang pernah maen PS1,PS2 bahkan PS3, Selamat……anda tua !!!
Becanda guys,
kok bahas PS jadul ?, Terjadi cuma mau ngingetin buat pecinta PS yang dulunya sering di uber emak ke rentalan, tentang salah satu game hit berjudul “Twisted Metal”. Yang sekarang di angkat jadi Film Serial kece di layanan streaming.
Berikut beberapa alasan anda harus nonton serial baru Twisted Metal :
Latar Belakang :
Twisted Metal, sesuai judulnya di angkat dari game hit PS1 – PS3 yang di produksi oleh Sony Entertainment, bahkan untuk serialnya pun, pihak Sony dan Playsation masih aktif ikut dalam produksinya…. which means, budget gede donk !!!
Sinopsisnya sama kayak gamenya, Serial Twisted Metal berfokus pada dunia pasca apokaliptik dimana masing-masing kota membangun tembok tinggi untuk menjaga peradaban. Sementara di luar sana manusia bertingkah bar-bar demi bertahan hidup. Nah, pemeran utama serial ini adalah seorang cowok kece yang bekerja sebagai Kurir COD….hahaha, seriusan lho..Kurir yang mengantarkan suplai kebutuhan hidup antar kota menggunakan mobil kesayangannya “evelyn.
Dalam menjalankan perannya kurir ini sering menemui masalah dengan penduduk di luar tembok kota yang bar-bar habis. Mirip cerita Drakor Black Knight ya guys, hmmm…. tar terjadi buatin deh sinopsisnya.
Serial ini tontonan dewasa ya, karena penggunaan kata-kata kasar dan adegan kekerasan yang banyak banget.
Otak di balik Produksi Serial ini :
Rhett Reese dan Paul Wernick adalah produser eksekutif dan penulis dari adaptasi game ke serial ini. Siapa sih om – om ini ?
Doi berdua itu adalah orang yang sama yang menulis Franchise terkenal DeadPool dan Zombieland, tahu kan 2 franchise film yang dimaksud.
Pastinya di tangan doi, Serial Twisted Metal ini di jamin bakal banyak banget twisted violence dan humor yang bakal bikin kita melongo, mikir, trus ketawa !
Pemeran di Serial ini :
mulai dari mana ya, bingung ni, keren semua castnya..dari pemeran utama aja ya..
Anthony Mackie AKA The Falcon nya Avenger, perlu di jelasinnya lebih jauh soalnya Sohib kentalnya Captain America satu ini ?
kayaknya ngga perlu ya…
Stephanie Beatriz, nah yang ini memang belum banyak yang tahu doi di negara konoha tercinta ini. Doi terkenal melalui perannya di Serial SitKom “Brooklyn Nine Nine” sebagai Rosa Diaz, sosok Polwan Sexy Bad Ass. Di serial Twisted Metal ini pun doi tetap berperan sebagai Cewek tangguh yang kadang-kadang kocak ngga jelas gitu.
Thomas Hayden Church, nah buat generasi 90’an ke bawah akan mengenal doi sebagai sosok antagonis utama di film george of the jungle. di serial Twisted Metal ini juga doi berperan antagonis. Memang ya, ada sebagian orang yang muka sama pembawaannya tu cocok jadi orang jahat, tapi ngga mesti aslinya jahat lho..
Masih kurang alasan buat nonton serial ini, intip trailer nya dulu deh dibawah